Hari ini saya kembali diberi kesempatan oleh Allah SWT untuk bisa melatih kesabaran.
Tadi pagi, sekitar pukul 09.30 saya ke salah satu RS di jakarta untuk medical check up.
Ketika daftar, saya mendapat nomor antrian 131. Saya kira, antrian panggilannya udh sampai 50an atau minimal 30an, Eh ternyata yang dipanggil baru no antrian 4.
Astagfirullah..saya benar kaget-kaget. Bayangin..saya harus menuggu 126 orang lagi sampai nama saya dipanggil. Ingin rasanya saat itu langsung balik kanan kembali ke kosan melakukan berbagai hal lain yang harus segera dikerjakan.
Tapi, saya harus tetap menunggu karena saya membutuhkan pemeriksaan ini. Begitu pula orang lain yang berada di sini, mereka yang mendapat no antrian kecil adalah orang-orang yang rela datang pagi-pagi buta ke RS tersebut, dan yang datang agak siang mereka harus rela mengantri lama untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.
Nah di sinilah kesabaran saya dan mereka diuji. Bagi yang sabar mereka akan mendapatkan apa yang mereka inginkan, namun bagi yang tidak sabar mereka pulang dengan tangan hampa.
Dan ini bisa menjadi perumpaan bagaimana Allah dalam firmanNya menyuruh kita menjadikan shalat dan sabar sebagai penolong kita, karena memang dengan sabar kita bisa mendapatkan apa yang kita harapkan dan inginkan. Sabar dalam mengantri, sabar dalam menghadapi cobaan, sabar dalam kesusahan, sabar dalam kebaikan dan sabar dalam memperjuangkan ISLAM di muka bumi ini. Insya Allah kesabaran itu akan berbuah SURGA.....
" Hai orang-orang yang beriman, jadikanlah SABAR dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang uang SABAR." (QS : Al-baqarah; 153)
Wallahu'alam...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar