Jumat, 06 April 2012

Sepi

Rasa sepi menyergap,
Menyergap secara bertahap,

Bertahap namun pasti,
pasti untuk menggerogoti,

Menggerogoti rasa tenang,
menggerogoti rasa senang,

Dalam seketika semua rasa berganti,
berganti menjadi rasa sepi,

Sepi yang kadang menentramkan,
namun tak jarang malah menyesakkan,

Semakin lama semakin aneh,
aneh yang menyebabkan resah,

Ingin rasanya berlari,
ya berlari....

Jauh.....jauh ke ujung dunia,
ujung yang tak bertepi dan tak ber-asa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar