Rabu, 14 November 2012

Tahun Baru 1434H

Iya...malam ini adalah pergantian tahun, dari tahun 1433H  menuju tahun 1434H. Karena perubahan hari pd tahun hijriah terjadi pada saat magrib.

Tapi,
Kenapa sepi-sepi aja ya?
Kenapa seperti tidak ada yang spesial?
Kenapa tidak ada perayaan pergantian tahun seperti pergantian tahun baru masehi?
Dan Kenapa umat islam pun tidak terlalu mempedulikannya?

Iya,
Seperti itulah fenomena saat ini.
Masyarakat lebih disibukkan untuk merayakan, mengevaluasi diri dan membuat rencana-rencana baru pada tahun masehi. Padahal, hikmah apa yg bisa diambil atas pergantian tahun masehi???? TIDAK ADA.

Sedangkan, pergantian tahun hijriah ada banyak hikmah yg bisa kita ambil,
bagaimana Rasulullah hijrah dari mekkah ke madinah,
bagaimana para sahabat meninggalkan tanah kelahirannya demi mempertahankan agamanya, dan
seperti apa persaudaraan kaum anshar dan muhajirin krn adanya peristiwa hijrah ini.

Kawan,
Mari jadikan tahun baru ini menjadi momen untuk kita bermuhasabah diri,
Mari jadikan momen ini untuk kita membuat mimpi-mimpi baru dan membuat rencana-rencana kebaikan apa yg akan kita lakukan.
Mari kita kuatkan semangat kita lagi untuk menegakkan kejayaan Islam di bumi Allah ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar