Kawan....
Kutahu hari ini, dirimu akan menjalani operasi...
Ingin rasanya menyemangati langsung, dan memberikan dukungan agar dirimu lebih kuat dan tegar.
Tapi,aku tahu....
Bagimu, ada dan tanpa adanya akupun sama saja....
Iya,aku bukan siapa-siapa, hanya seorang kawan yang dikenal sebentar dan akan dilupakan dalam beberapa waktu ke depan.
Kawan,..
Do'a ku menyertai proses pengobatanmu...
Mungkin pengobatan ini berat bagimu...
Tapi aku percaya...
Dirimu memiliki jiwa yang tegar, hati yang kuat dan pikiran yang positif.
Yang dengan itu semua, dirimu akan bisa menjalaninya dan kembali sembuh seperti semula.
Kawan,...
Mungkin engkau pernah menyakiti hatiku,
Mungkin engkau pernah mengecewakan ku,
Tapi, aku percaya sama rencana Allah, Allah akan menggantikan semua rasa sakit dan kecewa ini dengan rasa bahagia yang tak terkira karena seperti yang dirimu bilang "Rencana Allah lebih indah dari rencana kita".
Sekali lagi,
Semangat kawan,
Semangat!!!
Maafkan kalau diriku berlebihan akan sesuatu,...
tapi semuanya kulakukan agar ukhuwah ini tetap tejaga dan tetap terbina...
karena sekali lagi aku percaya dirimu adalah orang yang baik,..
yang dengan pengenalan ini Allah bermaksud agar kita saling mengambil pelajaran atas semua yang terjadi.
KEEP SMILE AND BE HAPPY :D :D :D
*tulisan ini didedikasikan untuk seorang teman yang hari ini akan menjalani operasi besar, yang mungkin dia tidak akan membacanya tapi insya Allah,maksud dan tujuan tulisan ini akan sampai padanya.